Book
0%
Loading ...

Memahami Karakteristik Gaya Bekerja Generasi Milenial

0
(0)
Memahami Karakteristik Gaya Bekerja Generasi Milenial

RUANGOFFICE

 – Salah satu perbedaan yang paling mencolok dari generasi milenial adalah kecenderungan mereka yang lebih suka mengembangkan usaha sendiri atau berwiraswasta dibandingkan bekerja kantoran.Sebagai generasi yang dibesarkan di era teknologi dan digital yang memudahkan mereka dalam memperoleh segala macam informasi serta sumber daya yang diperlukan, generasi milenial ini menjadi kaum yang selalu berusaha mencari peluang baru yang dapat membawa mereka secepat mungkin sampai ke tujuan hidup mereka.Lantas, apa saja sebenarnya karakteristik dari generasi milenial dalam bekerja? Mari simak selengkapnya di bawah ini.

1. Lebih Mementingkan Kesempatan Untuk Berkembang Dibandingkan Gaji

Menurut Division Head Integrated Marketing and Communication Indosat Ooredoo, Mohamad Ario Adimas, menyatakan bahwa imbalan yang besar bukanlah tujuan utama kaum milenial dalam bekerja. Para pekerja dari golongan milenial ini lebih mendambakan kesempatan untuk tumbuh. Mereka bahkan rela untuk bersinar meski bekerja di kolam yang kecil.Generasi milenial lebih menuntut agar diberi ruang untuk bisa berekspresi dengan pekerjaannya secara bebas. Itu artinya, generasi milenial lebih mementingkan passion (kegemaran) daripada nominal gaji yang besar.

2. Menyukai Bekerja di Perusahaan Yang Memiliki Fasilitas Lengkap

Generasi milenial itu lebih memilih bekerja di perusahaan yang prestisius dan memiliki fasilitas yang lengkap dibandingkan gaji tinggi, tetapi nama perusahaannya tidak terlalu dikenal. Fasilitas makan siang gratis, gym gratis, koneksi internet yang cepat, dan kesempatan untuk bisa bertugas di luar kota, akan sangat disukai oleh generasi milenial.Fasilitas dan kesempatan mendapat penugasan ke luar kota inilah yang sering dipamerkan oleh generasi milenial di media sosial. 

3. Suka Menjadi Kutu Loncat

Generasi milenial adalah generasi yang merasa tertantang dengan lingkungan kerja yang melibatkan kreativitas dan perubahan. Mereka tidak menyukai sesuatu yang bersifat statis untuk jangka waktu lama, dan selalu berusaha mencari cara untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi.Tidak mengherankan jika mereka selalu mencari tempat yang menurut mereka lebih nyaman dan lebih dinamis. Oleh sebab itu, mereka suka berganti-ganti tempat kerja.Sikap seperti ini tentunya berpotensi menjadi kekayaan bagi perusahaan. Oleh karena itu, undanglah karyawan muda tersebut untuk bergabung dalam tim pengembangan bisnis, dan dorong mereka untuk menyampaikan ide.Jika hal tersebut sudah dilakukan, jangan kaget apabila dari mereka keluar ide-ide yang tidak terduga sebelumnya.

BACA:  Panduan Lengkap Pembuatan Laporan Pajak yang Profesional untuk Wirausaha Indonesia

4. Menyenangi Pekerjaan Yang Fleksibel

Keseimbangan antara hidup dan bekerja menjadi satu pendorong yang signifikan untuk mempertahankan kaum milenial. Generasi ini sudah terbiasa dengan teknologi canggih untuk dapat bekerja kapan pun dan di mana pun melalui koneksi internet.Menurut penelitian Griffith Insurance Education Foundation, kaum ini mau berkorban agar dapat berlibur serta memiliki kemampuan untuk bekerja di luar kantor. Untuk itu, tidak ada salahnya memberikan mereka fleksibilitas dalam bekerja.

5. Membutuhkan Sosok Pemimpin Yang Mengarahkan, Bukan Mendikte

Generasi milenial memiliki kecenderungan bersikap kritis, banyak bertanya. Mereka merasa memiliki kompetensi yang tinggi karena telah mendapatkan pendidikan yang bagus. Oleh karena itu, mereka memerlukan sosok pemimpin dan pendidik untuk menjadi mentor yang menjunjung tinggi nilai kebenaran, senantiasa mendengarkan, dan siap menjalin komunikasi terbuka.Generasi milenial membutuhkan mentor yang dapat memberikan arahan bagaimana berani mengambil keputusan dengan bijaksana, agar cita-cita mereka untuk menjadi pemimpin di masa mendatang.

6. Tidak Hanya Soal Uang

Hal terakhir yang sangat menarik dari generasi milenial adalah mereka tidak terpaku pada uang. Mereka rela bekerja dengan gaji yang mungkin tidak melimpah asalkan mereka mendapatkan pengalaman yang kaya. Jadi, jika Anda pelaku usaha, jangan kaget ketika menerima banyak sekali mahasiswa magang atau fresh graduate yang terang-terangan bisa menerima gaji sedikit untuk mendapatkan pengalaman.Bagi mereka, pengalaman adalah yang utama. Mereka ingin hal-hal yang mereka kerjakan bisa benar-benar memberikan dampak positif kepada lingkungan sekitar.Itulah beberapa hal menarik tentang budaya kerja generasi milenial. Hal ini sangat penting bagi pelaku usaha karena menanamkan budaya perusahaan (faktor internal) lebih penting daripada target keuntungan yang cepat.Nah, bagi Anda yang saat ini sedang menjalankan perusahaan atau bisnis dan sedang mencari sewa Virtual Office, kami punya solusinya! Solusi terbaik untuk Anda adalah dengan sewa Virtual Office di 

BACA:  Rincian Biaya Lengkap Pembuatan NIB Perorangan

R

uangOffice

.Virtual Office yang ada di kami lebih mudah untuk dijangkau oleh pihak-pihak yang berkepentingan. Dan yang patut untuk dicermati dengan baik adalah, dengan menggunakan Virtual Office di 

R

uangOffice

 pastinya Anda akan lebih hemat biaya.Biaya sewa kantor atau gedung? Sudah pasti terpotong. Lalu biaya air, listrik, telepon dan internet? Sudah pasti juga turut terpangkas. Dan masih banyak biaya lainnya yang juga bisa terpangkas dengan penggunaan jasa sewa kantor secara virtual.Lalu, apa masih ada keuntungan lainnya bila sewa Virtual Office di 

R

uangOffice

? Pastinya ada, selain pemangkasan biaya, Anda juga bisa dapatkan beberapa keuntungan seperti bekerja lebih efektif.Selain itu, kami juga memberikan fitur room meeting secara fisik. Dimana ruangan ini terdapat di lokasi-lokasi yang sangat strategis dan pastinya akan sangat mudah dijangkau oleh para karyawan dengan kendaraan pribadi maupun dengan kendaraan umum. Dan kapasitasnya pun cukup memadai.Lalu, bagaimana jika ada klien yang ingin menghubungi?Hal tersebut juga biasanya sudah teratasi, karena kami juga memberikan jasa penjawab telepon yang profesional. Panggilan masuk dari calon klien atau rekan bisnis akan langsung diteruskan ke nomor telepon yang sudah terdedikasi untuk pihak perusahaan masing-masing. Pastinya interaksi dengan klien maupun rekan bisnis tidak akan terabaikan dengan fitur tersebut.Selain fasilitas yang ditawarkan di atas, kami juga memiliki lingkungan yang sangat kondusif, dan tentunya akan meningkatkan produktifitas tim kerja Anda untuk bekerja secara maksimal.Jadi, bagi Anda yang tertarik untuk sewa Virtual Office di wilayah Jakarta, Tangerang, maka Anda dapat mempercayakannya pada kami dari 

R

uangOffice

.Ingin tahu lebih jauh tentang 

R

uangOffice

? Nah, jika Anda tertarik, maka Anda bisa langsung menghubungi tim Marketing kami 

BACA:  Inovasi Terbaru dalam Pembuatan Amdal untuk Menjaga Keberlanjutan Lingkungan

DISINI

. Dapatkan informasi tentang legalitas dan promo-promo menarik lainnya dari kami, serta Konsultasi GRATIS tentang jasa yang kami tawarkan. Kami siap membantu Anda!Biarkan kami yang bekerja untuk Anda, dan dengan senang hati kami akan melayani Anda. Kami akan melayani dengan cepat dan berpengalaman. So, start your business right bersama 

R

uangOffice

!

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

Belum ada rating sejauh ini! Jadilah yang pertama menilai artikel ini.

Baca Lainnya